Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mengenal Layers, Palet Layer dan Layer Style

| Juli 20, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-11T06:07:15Z
Mengenal Layers, Palet Layer dan Layer Style



Kelas Corel – Mengenai penataan objek, Corel Draw menyediakan fasilitas layer yang sangat membantu bagi pengguna dalam mengedit objek grafis. Oleh karena itulah, maka kita penting untuk mengenal layers, palet layer dan layer style. Layer, dalam Corel Draw dapat kita ibaratkan sebagai lapisan plastik transparan yang di setiap lapisannya terdapat fungsi-fungsi guna menampung objek-objek desain tertentu. Dengan memanfaatkan fungsi layer ini, maka kita tidak akan dibuat pusing ketika melakukan pengelolaan objek-objek grafis.

Kita perhatikan gambar di bawah ini sehingga kita akan lebih mengetahui serta mengenal sebenarnya bagaimana fungsi dari layer pada Corel Draw.

Keterangan:

  1. Adalah ruang informasi page dan layer aktif yang berarti. Hal ini menunjukkan bahwa pengguna sedang berada di page 1 layer 1.
  2. Pada kotak nomor 2 ini, terdapat 3 icon yakni, mata, printer dan pensil. (1) Mata digunakan untuk menampilkan dan menyembunyikan desain pada layar namun tetap termasuk objek yang diprint. (2) Printer, digunakan untuk mengatur layer dapat atau tidak dicetak saat diprint. (3) Pensil, digunakan untuk mengatur bisa dan tidaknya sebuah objek diedit.
  3. Nama layer.
  4. Pada kotak 4 ini menunjukkan objek yang berada pada layer.
  5. Berfungsi untuk menghapus page atau layer.
  6. Digunakan untuk membuat master layer baru, artinya layer dalam hal ini merupakan layer primer atau utama.
  7. Untuk membuat layer baru pada halaman yang aktif.

Demikian materi kita tentang mengenal layers, palet layer dan style layer. Nantikan materi selanjutnya tetap di Kelas Corel. Mari kita belajar bersama dalam menggapai tujuan. Sampai berjumpa pada kesempatan lain.

Rekan Izza

Share this

×
Berita Terbaru Update